ABS Optimis Golkar Bersatu Lagi

ABS Optimis Golkar Bersatu Lagi

abs2

BALIKPAPAN – Ketua DPD II Golkar Balikpapan Andi Burhanuddin Solong (ABS) optimis Partai Golkar akan bersatu kembali.

“Ini adalah proses pencarian. Tidak ada yang luar biasa. Saya yakin Golkar akan bersatu dan kembali ke marwah,” ujarnya usai Musda DPD I Golkar Kaltim kubu Agung Laksono, Selasa (11/8/2015) di Hotel New Benakutai.

ABS mengatakan, arah bersatunya Partai Golkar dimulai dari Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2015.

Termasuk Pemilihan Walikota (Pilwali) Balikpapan 2015. Kekompakan dua kubu dalam mengusung pasangan calon merupakan bukti keinginan kuat seluruh kader Golkar untuk membangun partai berlambang pohon beringin itu.

Setelah Pilkada Serentak selesai, Golkar ungkap ABS akan menggelar Musyawarah Nasional (Munas) tahun 2016. Momen inilah yang akan menjadi tempat menyatukan visi dan misi kader Golkar untuk membangun Indonesia.

Munas akan disusul dengan Musyawarah Daerah (Musda) di tingkat Provinsi dan Kabupaten atau Kota di seluruh Indonesia.

Perubahan pengurus akan terjadi di tingkat pusat hingga Kabupaten atau Kota. Terkait hal itu, ABS mengaku siap untuk menyatukan seluruh kader Golkar di Kota Balikpapan demi kejayaan Partai dan pembangunan Kota Balikpapan. [] Irwanto Sianturi

Serba-Serbi