Semarak Pelajar Sambut Tahun Baru Islam

Semarak Pelajar Sambut Tahun Baru Islam

100_8101

KUTAI KARTANEGARA – Semarak menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1437 Hijriyah diperlihatkan pelajar dan Mahasiswa di Tenggarong dengan mengikuti kegiatan pawai yang di gelar oleh panitia Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) Masjid Agung bekerjasama dengan Kesra, Selasa (13/10/15).

Acara yang dibuka langsung  Plt Sekertaris Daerah (Sekda) Kukar H Marli ini, diikuti oleh SD/MI 27 regu, SMP/MTs  11 regu, SMA Sederajat 10 regu danUnikarta 1 regu dengan total peserta 12.016 orang yang berasal dari Kecamatan Tenggarong.

H. Juremi salah satu panitia mengatakan, acara yang mengusung tema Menjadikan Momentum Untuk Meningkatkan Kesatuan Ukhuwah Islamiyah Demi Terciptanya Masyarakat Yang Madani ini adalah acara pawai paling meriah jika dibandingkan tahun sebelumnya.

“Sebelumnya kami mengira halaman  masjid Agung mampu menampung jumlah peserta, tapi kita bisa lihat sendiri peserta begitu banyak,” katanya.

Adapun Rute yang harus dilewati peserta yakni berjalan mulai dari Masjid Agung dan memutar simpang tiga depan dermaga Pulau Kumala ,terus menuju Jalan Danau Semayang dan memutar ke jalan Kartini kemudian melintasi Jembatan besi dan finish di Masjid Agung.

Selain kegiatan pawai, Panitia PHBI juga menggelar rangkaian acara yakni Doa akhir tahun yang akan dilaksanakan ba’da sholat Ashar kemudian ba’da sholat Maghrib dilanjutkan Doa Awal Tahun dan acara terahir tausiyah dari Dr. Juraedi Malkan dan acara terpusat di Masjid Agung Sulaiman. [] Mustakim

 

Serba-Serbi