Pemuda Diharapkan Memanfaatkan Teknologi Dengan Baik

Pemuda Diharapkan Memanfaatkan Teknologi Dengan Baik

ADV LIPSUS – Tolak ukur kemajuan suatu negara itu dilihat dari seberapa unggul pemudanya, karena pemuda adalah pewaris bangsa jika pemudanya baik maka baik pula bangsanya. Kemajuan teknologi sangat mempengaruhi kemajuan para pemuda.

Menurut Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) didampingi Kepala Bidang Pemberdayaan Pemuda Bahri, kemajuan teknologi jika dimanfaatkan dengan baik oleh pemuda maka akan berdampak baik dalam peningkatan ekonominya.

“Dengan lebih mengenalkan teknologi informasi kepada pemuda, dengan memanfaatkan teknologi informasi, arahnya meningkatkan perekonomian bagi pemuda,” kata Bahri saat diwawancara media ini, Rabu (07/06/2023).

Pemuda yang dapat memanfaatkan teknologi informasi dalam berwirausaha dan bekerja, lanjut Bahri, maka bukan saja berdampak baik bagi peningkatan ekonominya, tetapi juga akan menurunkan angka pengangguran.

Pemuda yang mampu meningkatkan pendapatan usahanya, maka produksi barang dan jasa yang dihasilkan pasti akan meningkat pula, tenaga kerja baru akan lebih banyak terserap.

“Namanya pemuda selama ini menggunakan alat komunikasi itu atau bermain yang kurang tepat alangkah baiknya contoh HP (hand phone, red) yang ada, mereka miliki untuk dilakukan usaha bisnis. Contoh berjualan secara online,” kata lulusan Widyagama tersebut.

Dengan memanfaatkan teknologi dengan positif dan benar, kata Bahri, akan menghasilkan pendapatan yang lebih besar dari pada pengelolaan usaha dengan pola tradisional, karena saat ini eranya adalah era digital, serba menggunakan teknologi informasi. Digitalisasi juga berpotensi untuk menghemat biaya operasional.

“Untuk memanfaatkan teknologi dan itu menurut saya itu yang paling utama siapa yang memahami informasi dia yang menguasai dunia. Salah satu upaya Dispora adalah dengan pelatihan ilmu pengetahuan dan teknologi bagi pemuda,” ungkap Bahri. []

Penulis: Yulia Fatmawati Fauziah | Penyunting: Hadi Purnomo

Advertorial