Gubernur Isran Noor Lepas Kontingen Kwarda Pramuka Kaltim ke Kemah Bela Negara Nasional

Gubernur Isran Noor Lepas Kontingen Kwarda Pramuka Kaltim ke Kemah Bela Negara Nasional

ADV LIPSUS – Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Isran Noor, secara resmi melepas Kontingen Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Kaltim yang akan mengikuti Kemah Bela Negara Tingkat Nasional Tahun 2023 di Halaman Kantor Gubernur Kaltim, pada Rabu (5/7/2023).

Penanggung Jawab Kontingen Daerah Didi Herdiansyah dalam laporannya menyampaikan, Kemah Bela Negara ini merupakan wadah pertemuan Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega se-Indonesia dijadwalkan dari 10 – 16 Juli 2023 di Kiram Park, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan.

“Jumlah kontingen Kalimantan Timur kemah bela negara tingkat nasional tahun 2023 keseluruhan sebanyak 48 orang terdiri dari masing-masing kwartir cabang. Di antaranya adalah Kwarcab Kota Bontang, Kwarcab Kabupaten Kutai Timur, Kutai Kartanegara, dan Kota Balikpapan,” Ungkap Didi

Isran Noor yang juga menjabat sebagai Ketua Majelis Pembimbing Daerah (Mabida) Kwarda Pramuka Kaltim menyampaikan bahwa Kemah Bela Negara Naisonal adalah momen penting yang memungkinkan peserta untuk bisa berinteraksi dengan peserta Pramuka dari seluruh Indonesia, nantinya disana peserta akan mendapatkan pengalaman berharga yang bisa mengasah keterampilan dan memperluas wawasan peserta dalam semangat persatuan dan kebangsaan.

“Kemah Bela Negara tahun ini akan menjadi momen yang menginspirasi kalian untuk berkontribusi bagi kemajuan di negara ini, gunakanlah waktu kalian di sana untuk memperkuat jaringan kerja sama antar Pramuka dari berbagai daerah dengan saling bertukar pengalaman, menjalin persahabatan, silaturahmi,”  ungkapnya

Terakhir, Isran Noor berpesan, agar para peserta menjaga kesehatan dan stamina dengan sebaik baiknya begitu pula dengan kekompakan dan kebersamaan dengan sesama anggota tim dari Kalimantan timur.

Penulis: Nurfaradiba | Editor : Anika Mustari Beduttang

 

Advertorial Headlines