JAKARTA – Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden mengaku lega mantan Presiden AS Donald Trump selamat dari Penembakan di Pennsylvania saat kampanye. Hal itu diungkapkan melalui media sosial instagramnya. Sebagaimana dilansir dari CNBC Indonesia, “Saya telah diberi pengarahan tentang penembakan di rapat umum Donald Trump di Pennsylvania. Saya bersyukur mendengar bahwa dia selamat dan baik-baik saja,” ujarnya, Minggu (14/7/2024).
Bahkan, Joe Biden juga mendoakan Donald Trump beserta keluarganya serta semua orang yang berada di rapat umum tersebut, sambil menunggu informasi lebih lanjut. “Saya berdoa untuknya dan keluarganya, Jill dan saya berterima kasih kepada Secret Service yang telah membawanya ke tempat yang aman,” ungkapnya.
Joe Biden menegaskan, tidak ada tempat untuk kekerasan semacam ini di Amerika. “Kita harus bersatu sebagai satu bangsa untuk mengutuknya,” pungkasnya. Sebagai informasi, Mantan Presiden AS ini terluka setelah penembakkan di kampanyenya di Pennsylvania, Sabtu (13/7/2024). Setelah insiden ini Trump langsung dievakuasi oleh tim pengamanannya ke mobil SUV dan dibawa pergi.
Mengutip CNN, Minggu (14/7/2024), setelah suara ledakan terdengar, Trump dikatakan sempat terjatuh ke tanah. Dia kemudian dihadang kembali oleh petugas keamanan dan wajahnya berlumuran darah. Trump lantas balas berteriak ke arah massa sambil dibawa pergi oleh petugas keamanan. Dia bahkan sempat mengepalkan tangan ke arah massa. Sejauh ini, Secret Service AS menyatakan Trump dalam kondisi aman. Juru bicara tim kampanye Trump mengatakan Trump baik-baik saja dan dia sedang diperiksa di fasilitas medis setempat. Hal ini diungkapkan reporter CNN di X.[]
Putri Aulia Maharani