ADVETORIAL, Samarinda – Guna membentuk generasi muda yang memiliki daya juang dan rasa kepemimpinan yang tinggi, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) menggelar seminar kepemimpinan pemuda.
Seminar yang bertemakan Partisipasi dan Kepemimpinan Pemuda dalam Demokrasi dan Pembangunan di Kalimantan Timur itu diharapkan dapat menjadi wadah bagi pemuda untuk mengembangkan potensi diri dan berkontribusi dalam pembangunan, terutama menjadikan Ibu Kota Nusantara (IKN) sebagai berkah bagi masyarakat.
Sub Koordinator Kepemimpinan, Kepeloporan, dan Kemitraan Pemuda Dispora Kaltim, Rusmulyadi menjelaskan, seminar tersebut merupakan langkah penting untuk mempersiapkan pemimpin masa depan.
“Kita dapat melahirkan pemimpin-pemimpin muda asal Kalimantan Timur yang siap untuk bersaing dan siap memiliki daya juang untuk menjadi pemimpin ke depannya,” terang Rusmulyadi, Kamis (31/10/2024) sore.
Dia ingin para pemuda tidak hanya menjadi pengikut, tetapi juga menjadi pemimpin yang inovatif dan berani mengambil inisiatif. Daya juang yang tinggi adalah kunci untuk mencapai tujuan bersama.
Dalam seminar tersebut, ratusan peserta diberikan materi tentang kepemimpinan, pengembangan diri, dan strategi dalam menghadapi tantangan yang ada.
Narasumber yang dihadirkan adalah tokoh-tokoh inspiratif yang telah sukses di bidangnya, sehingga diharapkan dapat memotivasi pemuda untuk berprestasi seperti perwakilan dari bidang Kepemimpinan dan Kepeloporan Pemuda dari Kemenpora, Ketua KPU Kaltim dan Akademisi Unmul.
Acara yang digelar dalam satu hari itu menekankan pentingnya peran pemuda dalam menyambut perkembangan IKN.
“Kalimantan Timur mendapat berkah menjadi bagian dari Ibu Kota Negara, jadi harus dimanfaatkan sebaik mungkin oleh pemuda,” ungkapnya.
Seminar ini dihadiri ratusan pemuda dari Kota Samarinda sebagai sesi pertama dari seminar ini. Rusmul menyatakan untuk sesi selanjutnya akan dikembangkan di kabupaten/kota lainnya.
Rusmul berharap peserta diharapkan dapat membawa pulang ilmu dan pengalaman berharga untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari serta dalam berkontribusi pada masyarakat.
Dengan pelaksanaan seminar ini, Dispora Kaltim berharap dapat menciptakan generasi pemuda yang tidak hanya siap menjadi pemimpin, tetapi juga mampu menjadikan IKN sebagai berkah bagi semua pihak, memperkuat rasa persatuan dan kesatuan dalam menghadapi masa depan. * Adv.nis-aps