JAKARTA — PT Telkomsel mencatat lonjakan trafik broadband sebesar 15,7 persen selama periode libur Ramadhan dan Idulfitri 2025, yaitu dari tanggal 26 Maret hingga 8 April 2025, dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya.Dalam keterangan tertulis yang dirilis Sabtu (12/04), Telkomsel juga menyebutkan bahwa kenaikan tersebut mencapai 12 persen jika dibandingkan dengan hari-hari biasa di tahun 2025.
“Peningkatan signifikan trafik broadband Telkomsel merupakan bukti kepercayaan pelanggan pada layanan Telkomsel selama Ramadhan dan Idulfitri 2025,” ujar Saki Hamsat Bramono, Wakil Presiden Komunikasi dan Tanggung Jawab Sosial Perusahaan Telkomsel.
Menurutnya, pencapaian ini merupakan hasil dari program Telkomsel Siaga 2025, yang mencakup pemanfaatan teknologi jaringan mutakhir, optimalisasi produk, serta inovasi layanan pelanggan.
AI dan Jaringan 5G Jadi Kunci Kelancaran
Telkomsel memanfaatkan teknologi kecerdasan buatan (AI) untuk mengidentifikasi 476 titik keramaian dan mempercepat penanganan gangguan jaringan secara otomatis.Selain itu, perusahaan juga memperluas jangkauan jaringan 5G dengan mengoperasikan lebih dari 1.400 BTS 5G di kawasan Jabodetabek serta lebih dari 90 BTS 5G di Surabaya.Telkomsel juga melakukan pengujian jaringan sepanjang jalur mudik utama sejauh 17.537 km, dan menyediakan Posko Siaga RAFI (Ramadhan Idulfitri) di berbagai lokasi strategis.
YouTube dan Game Mobile Paling Populer
Kenaikan trafik broadband didorong oleh meningkatnya aktivitas digital pelanggan di berbagai platform. Akses terhadap layanan media sosial meningkat 18,3 persen, pesan instan naik 34,2 persen, video streaming melonjak 40,2 persen, dan mobile gaming mencatat lonjakan terbesar sebesar 60,7 persen.
Platform digital yang paling banyak diakses selama periode ini mencakup YouTube, TikTok, WhatsApp, Facebook, dan Instagram. YouTube mencatat peningkatan akses tertinggi dengan lonjakan mencapai 154,9 persen. Sementara itu, layanan SMS juga mengalami kenaikan sebesar 25,4 persen.
Wilayah dengan Lonjakan Trafik Tertinggi
Lima wilayah yang mencatat peningkatan trafik broadband tertinggi adalah:
-
Jawa Tengah: 38,6 persen
-
Jawa Barat: 28,7 persen
-
Sumatera Bagian Tengah: 22,1 persen
-
Jawa Timur: 22,0 persen
-
Sumatera Bagian Selatan: 19,2 persen
Beberapa kawasan wisata dan transportasi juga mengalami lonjakan trafik signifikan, seperti Kota Batu (Jawa Timur), Cipanas/Kota Bunga (Jawa Barat), Waduk Gajah Mungkur (Jawa Tengah), Wisata Puncak (Jawa Barat), serta Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Banten).
Selama periode tersebut, Telkomsel berhasil menyelesaikan lebih dari 9.500 pekerjaan optimasi jaringan secara otonom berbasis AI, untuk memastikan pengalaman digital pelanggan tetap optimal.[]
Putri Aulia Maharani