Disdikbud Kukar Bangun Pendidikan Berkarakter untuk Hadapi Era Globalisasi

Disdikbud Kukar Bangun Pendidikan Berkarakter untuk Hadapi Era Globalisasi

KUTAI KARTANEGARA – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) terus memperkuat komitmennya dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM), khususnya di sektor pendidikan. Berbagai program strategis telah digulirkan guna memenuhi Standar Pelayanan Minimal (SPM) sekaligus menyediakan infrastruktur pendidikan yang layak bagi masyarakat.

Kepala Disdikbud Kukar, Thauhid Afrilian Noor, menegaskan bahwa peningkatan mutu pendidikan menjadi prioritas utama. “Program prioritas kita tetap berfokus pada masalah SPM dan sarana prasarana,” jelasnya pada Senin (21/04/2025).

Menurutnya, pemenuhan fasilitas pendidikan yang memadai merupakan langkah awal untuk menciptakan lingkungan belajar yang kondusif. Selain itu, pihaknya secara rutin menyelenggarakan bimbingan teknis (bimtek) bagi guru guna meningkatkan kompetensi pendidik dalam menunjang pembelajaran siswa.

Aspek literasi juga mendapat perhatian khusus, terutama di tingkat sekolah dasar (SD). Thauhid mengakui bahwa kemampuan literasi siswa SD masih perlu ditingkatkan secara signifikan.

“Memang masih perlu ditingkatkan. Kalau SMP sudah cukup baik, tapi SD masih perlu diintervensi,” ujarnya. Untuk itu, Disdikbud Kukar telah menyiapkan berbagai program penguatan literasi dasar yang menyasar siswa di jenjang pendidikan paling dasar tersebut.

Lebih jauh, Thauhid menekankan pentingnya membangun generasi yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga berkarakter kuat dan berintegritas. Hal ini dinilai krusial dalam menyongsong Generasi Emas 2045, di mana pemuda-pemudi Kukar diharapkan dapat menjadi pelaku utama pembangunan daerah maupun nasional. “Kita harus siapkan generasi muda khususnya di Kukar, karena masa depan daerah, nusa, dan bangsa ada di tangan mereka,” tegasnya.

Upaya Disdikbud Kukar tidak hanya terbatas pada peningkatan kualitas pembelajaran, tetapi juga meliputi penguatan nilai-nilai kebudayaan sebagai fondasi pembentukan karakter. Dengan sinergi antara dunia pendidikan dan pelestarian budaya, diharapkan dapat tercipta SDM yang unggul dan siap bersaing di era globalisasi. Langkah-langkah konkret ini diharapkan mampu menjawab tantangan pendidikan sekaligus mewujudkan visi Kukar sebagai kabupaten yang maju dan berdaya saing.

Pemerintah daerah pun memberikan dukungan penuh terhadap berbagai inisiatif Disdikbud Kukar ini. Kolaborasi antara pemangku kepentingan diharapkan dapat mempercepat pencapaian target-target pembangunan pendidikan. Dengan kerja keras dan kesungguhan semua pihak, Kukar optimis dapat melahirkan generasi penerus yang berkualitas dan mampu membawa kemajuan bagi daerah maupun bangsa secara keseluruhan.

Eko Sulistyo

Advertorial Disdikbud Kukar