Ketua PAN Kalbar Boyman Harun Berikan Atensi Pembangunan Jalan

Ketua PAN Kalbar Boyman Harun Berikan Atensi Pembangunan Jalan

DPW PAN : Ketua DPW PAN Kalbar H. Boyman Harun, SH didampingi Sekretaris Zulfidar (berkacamatan) dalam kegiatan pendaftaran Bacaleg PAN di KPU Provinsi Kalbar, Jum’at (12/05).(Foto : Saidi)

PONTIANAK (Prudensi.com)-Anggota DPR RI Fraksi PAN Dapil Kalbar H. Boyman Harun, SH mengomentari terkait pernyataan Menteri PUPR RI H. Mochamad Basuki Hadimoeljono bersama menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan bahwa jalan -jalan yang ada di Kalimantan Barat jika mau dibandingkan dengan yang viral sekarang yang ada di Provinsi Lampung tentu Kalimantan Barat jauh lebih susah lagi.

“Kami berjuang itu tidak pernah berhenti karena kami tahu situasi jalan Kalimantan Barat memang sangat parah perlu bantuan segera agar penyerapan -penyerapan ekonomi itu bisa berjalan lancar,’’kata Boyman Harun ditemui Wartawan Prudensi.com, Jum’at (12/05) disela-sela pendaftaran Bacaleg PAN di KPU Provinsi Kalbar.

Boyman Harun juga berharap pemerataan dari segi anggaran untuk Kalbar merupakan prioritas yang harus diperhatikan terutama berkaitan dengan masalah infrastruktur jalan itu yang selalu kita sampaikan karena jujur baru baru ini kita sudah menjadikan undang undang tahun 2004 itu  dirangkai dengan undang undang nomor 2 tahun 2022 bahwa disitu salah satu unsur mengatakan bahwa terhadap jalan provinsi yang dianggap tidak mampu dikerjakan oleh pemerintah daerah makanya pemerintah pusat bisa ambil alih atau bisa masukan perbaikan untuk pembangunan terhadap jalan atau status jalan daerah provinsi itu merupakan salah satu kemajuan

Harapan besar itu jalan kita itu semakin baik dan bisa diperbaiki, apalagi baru -baru ini sudah adan intervensi berkaitan dengan masalah Inpres disitu salah satu cara -cara yang kita perjuangkan bersama pemerintah pusat untuk mengantisipasi berkaitan dengan status jalan, karena untuk merupakan jalan nasional itu tidak gampang tetapi dengan adanya inpres ini baik itu jalan nasional, baik jalan provinsi maupun kabupaten pemerintah pusat tidak usah ikut campur dengan ini

“Itu tindak lanjutnya sudah sukses dilaksanakan tinggal menunggu eksesnya saja artinya dari pemerintah maupun dari DPR RI tidak ada masalah tinggal nanti dari pihak-pihak PT untuk melaksanakan tender dan sebagainya insya Allah barangkali menurut perhitungan dibulan Mei ini itu sudah bisa dilakukan tender dikerjakan,’’ujar Boyman Harun yang juga Ketua DPW PAN Kalbar ini sekaligus anggota Komisi V DPR RI.

Dirinya mengakui kondisi status jalan yang ada di provinsi memang belum dikatakan mantap artinya ada yang mantap dan adanya yang belum.

“Kalau kita lihat dengan laporan bapak Gubernur Kalbar sekarang ada yang lebih mantap sudah sangat banyak daripada yang belum mantap, menurut saya insya Allah kedepan Kalbar dengan adanya saya kemudian teman-teman DPR RI yang lain kita berjuang terus untuk memperbaiki pembangunan terutama infratruktur jalan yang ada di Kalbar,’’pungkasnya.(Saidi)

 

Berita Daerah Breaking News Headlines Hotnews Serba-Serbi