SAMARINDA – Deklarasi dukungan organisasi masyarakat (ormas) Garda Prabowo Kaltim untuk Isran-Hadi pada Pilkada Kaltim 2024 mendapat sorotan tajam dari tim pemenangan pasangan calon Rudy Mas’ud-Seno Aji. Sebagaimana dilansir dari TribunKaltim, Juru bicara tim paslon nomor urut 02, Sudarno menegaskan, penggunaan nama Prabowo Subianto untuk mendukung kandidat lain merupakan pelanggaran norma dan etika organisasi.
“Prabowo Subianto sebagai Ketua Umum Partai Gerindra secara tegas memberikan dukungan kepada paslon Rudy Mas’ud-Seno Aji. Jika ada pihak yang mencatut nama beliau untuk mendukung pasangan lain, itu tidak dapat diterima,” tegas Sudarno dalam konferensi persnya, Selasa (19/11/2024) malam. Menurut Sudarno, deklarasi dukungan Garda Prabowo kepada Isran-Hadi pada Minggu (17/11/2024) tersebut tidak sejalan dengan garis dukungan resmi partai.
“Langkah seperti ini menciptakan kebingungan di masyarakat dan mencederai integritas organisasi. Tugas kami di daerah adalah meluruskan hal ini sesuai dengan arahan partai,” ucap Darno lagi. Ia mengingatkan Rudy Mas’ud dan Seno Aji memiliki hubungan politik yang solid dengan Prabowo. Terlebih Rudy Mas’ud adalah ketua Tim Kampanye Daerah Prabowo-Gibran, sementara Seno Aji menjabat sebagai sekretaris.
“Semua sudah jelas, Prabowo Subianto mendukung Rudy-Seno. Jangan ada narasi hoaks atau upaya menyesatkan publik. Mari bersaing secara sehat,” tegasnya. Sudarno pun menegaskan situasi ini tidak mempengaruhi elektabilitas Rudy-Seno.
Hanya saja, klaim itu dinilai mengganggu jalannya pesta demokrasi dan membuat masyarakat bingung. Oleh sebab itu, Sudarno dan tim pemenangan mengimbau kepada para pendukung Prabowo-Gibran untuk tetap solid dan memilih paslon 02 pada Pilkada Kaltim 2024 yang akan berlangsung pada 27 November mendatang.
“Harus tegak lurus dan mendukung penuh paslon Rudy-Seno agar bisa menang secara elegan,” tegasnya. Diketahui dalam deklarasi yang berlangsung di Hotel Puri Senyiur Samarinda tersebut, Ketua Garda Prabowo Kaltim, Alphad Syarif menyatakan kalau mereka mendukung sepenuhnya pasangan cagub-cawagub nomor urut 01, Isran-Hadi.
Dukungan itu merupakan instruksi langsung dari Ketua Umum Garda Prabowo, Fauka Noor Farid. “Ketum Garda Prabowo mempersilahkan mendukung yang memberikan kontribusi, yang dianggap terbaik untuk memimpin Kalimantan Timur,” ujarnya saat itu.
Pihaknya menilai selama kepemimpinan Isran-Hadi, Kaltim menjadi lebih baik sehingga diperlukannya kelanjutan kepemimpinan. “Kami anggap teruji untuk melanjutkan kepemimpinannya menjadi Gubernur Kalimantan Timur kembali,” ucap Alphad saat itu. []
Putri Aulia Maharani