Mapomdam XII/Tanjung Pura Dilalap Si Jago Merah

Mapomdam XII/Tanjung Pura Dilalap Si Jago Merah

Markas Komando Polisi Militer (Mapomdam XII/Tanjung Pura tinggal riwayatnya, gambar menunjukkan sebelum terjadi kebakaran, Selasa (15/11)
Markas Komando Polisi Militer (Mako) Mapomdam XII/Tanjung Pura tinggal riwayatnya, gambar menunjukkan sebelum terjadi kebakaran, Selasa (15/11), bagunan lama hampir 90 persen terbuat dari kayu.

PONTIANAK-Kepala Penerangan Kodam XII/Tanjungpura (Kapendam), Kolonel Inf Tri Rana Subekti memastikan peristiwa kebakaran Markas Komando Polisi Militer  (Mako Pomdan XII/Tanjung Pura Pontianak adalah murni disebabkan arus pendek listrik, pada Selasa (15/11) sekitar pukul 22.40 WIB.

Menurut Kapendam, api pertama berkobar sekitar pukul 22.40 WIB.

“Api kelihat kecil, karena korsleting dilihat oleh (petugas) piket dan siaga. Di bagian belakang itu, ada panel yang langsung dari listrik ke bangunan itu,” jelas Tri Rana.

Kobaran api makin membesar lantaran materian bangunan terbuat dari kayu. “Hampir 90 persen terbuat dari kayu,” ujar Kapendam kepada wartawan di lokasi kebakaran, Jalan Rahadi Usman, Pontianak.

Kobaran api hingga Rabu (16/11) dinihari masih belum dapat dipadamkan. Puluhan mobil pemadam kebakaran di Kota Pontianak dikerahkan ke lokasi kejadian. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu.(Rachmat Effendi)

Breaking News Headlines Hotnews