PONTIANAK-Tahun ini Adira Finance merayakan pencapaian dan kontribusinya pada bidang jasa pembiayaan di Indonesia yang ke-27 tahun. Sejak didirikan pada 1990 silam hingga saat ini Adira Finance terus mengukuhkan diri sebagai salah satu aset berharga bangsa dan turut serta dalam membangun Indonesia.
Dengan memperkenalkan salah satu corporate branding “Adira Finance Untuk Indonesia” yang merupakan perwujudan komitmen Adira Finance untuk berkontribusi memajukan dan mensejahterakan masyarakat Indonesia, melalui pengembangan berbagai program CSV (Creating Shared Value) yang berbasis komunitas. Maka Adira Finance memperkenalkan program-program komunitas KEDAY Adira Finance dan AXI Adira Finance.
“Acara hari ini kami selenggarakan untuk merayakan HUT Adira Finance yang ke 27, sekaligus mewujudkan komitmen kami berbagai CSV dan CSR yang melibatkan masyarakat luas secara aktif,’’kata Handi, Kepala Wilayah Sales Service and Distribution area Kalimantan, pada press conference, Kamis (19/10) di Hotel Mercure Jalan A. Yani Pontianak.
Pada perayaan HUT ke 27, Adira Finance akan mengadakan berbagai kegiatan menarik khusus dipersembahkan bagi masyarakat Indonesia. Salah satu contoh kegiatan yang akan dilaksanakan adalah Fun Walk 2K dan Fun Run 7K, yang disebut dengan “Langkah Untuk Negeri” dan pemilihan jaraknya pun disesuaikan dengan angka pada umlah usia Adira Finance tahun ini.
Kegiatan “Langkah Untuk Negeri” ini akan dilaksanakan di Sembilan kota tersebar diseluruh Indonesia yakni, Yogyakarta, Bandung, Surabaya, Denpasar, Medan, Makasar, Pontianak, Palembang dan Jakarta. Kegiatan ini pun dapat diikuti oleh masyarakat umum serta karyawan Adiradan seluruh mitranya.(Rachmat Effendi)