Maju Pada Pilkada KH, Hamdi Jafar Utamakan Program Pro Rakyat

Maju Pada Pilkada KH, Hamdi Jafar Utamakan Program Pro Rakyat

Hamdi Jafar, Cabup Kabupaten Kapuas Hulu sekaligus Anggota DPRD Kapuas Hulu periode 2019-2024 dari Parai Gerindra.(Foto:Saidi Akbar)

PONTIANAK (beritaborneo.com)-Kontelasi politik di Bumi Uncak Kapuas semakin memanas, seiring semakin dekatnya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Kapuas Hulu tahun 2020.

Menurut Hamdi Jafar, salah satu kader Partai Gerindra Kapuas Hulu yang akan maju pada Pilkada mendatang mengungkapkan, Kabupaten Kapuas hulu adalah kabupaten bagian timur Kalimantan Barat artinya berbatasan dengan Malaysia tentu dengan luas wilayah kita yaitu 28.842 km2 artinya kedepan bupati nya harus bisa berbenah.

“Berkaitan dengan infrastruktur yang akses-akses yang belum tersentuh oleh masyarakat pedalaman kita akan usahakan bisa aksesnya untuk bisa lancar kedepannya,”kata Hamdi Jafar, disela-sela acara Temu Kader dan HUT Partai Gerindra se-Kalbar, Jum’at (8/2) di Hotel Kapuas Palace.

Hal lain kata anggota DPRD Kapuas Hulu itu yakni, yang berkaitan dengan pendidikan Juga penting yang artinya masyarakat mudah mengakses kan pendidikan bersekolah, belajar,dan terpelajar.

Dan  juga kesehatan, kesehatan ini merupakan prasyarat penting buat kemajuan masyarakat Kapuas Hulu,  artinya bagaimana kita melayani kualitas yang baik dan kalau boleh bisa digrati kan bagi masyarakat yang tidak mampu.

“Dan terakhir tidak lepas dari ekonomi kerakyatan,nah memang banyak potensi- potensi di kabupaten Kapuas Hulu yang memang harus kita gali sampai potensi-potensi bisa di nikmati oleh masyarakt,’’pungkasnya.(Saidi Akbar)

Headlines