Penggeledahan Berlanjut, KPK Sita Barang Bukti dari Dua OPD di Samarinda

Penggeledahan Berlanjut, KPK Sita Barang Bukti dari Dua OPD di Samarinda

SAMARINDA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan penggeledahan di Kota Samarinda, pada Rabu (25/09/2024).

Kali ini, dua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) menjadi sasaran, yaitu Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kaltim serta Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Kaltim.

Penggeledahan ini diduga terkait dengan penyelidikan kasus korupsi yang tengah diusut KPK. Tim penyidik terlihat melakukan operasi di Kantor DPMPTSP sejak pukul 15.00 WITA.

Berdasarkan pantauan Tim Media, sejumlah kendaraan dinas terparkir di depan gedung tersebut, sementara petugas keamanan membenarkan adanya penggeledahan.

Setelah selesai di DPMPTSP, tim KPK langsung bergerak menuju Kantor Dinas ESDM Kaltim yang berlokasi di Jalan MT Haryono, Samarinda. Setibanya di sana, beberapa mobil dinas dan petugas keamanan juga terlihat berjaga di sekitar gedung.

Dalam operasi tersebut, tim KPK tampak membawa sejumlah koper dari kedua kantor OPD. Diduga kuat koper-koper tersebut berisi barang bukti penting yang akan dibawa ke Jakarta untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Hingga berita ini dirilis, penggeledahan masih berlangsung dan belum ada pernyataan resmi dari pihak KPK mengenai detail kasus korupsi yang diselidiki. []

Redaksi08

Breaking News Hotnews Nasional