JAKARTA – Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan atau Presidential Communication Office (PCO), Hasan Nasbi, resmi mengundurkan diri dari jabatannya dalam Kabinet Merah Putih yang dipimpin Presiden Prabowo Subianto. Keputusan tersebut disampaikan Hasan melalui unggahan di akun Instagram @totalpolitikcom pada 21 April 2025, dan dikutip secara luas pada Selasa (29/04/2025).
Dalam pernyataannya, Hasan mengungkapkan bahwa ia telah menyerahkan surat pengunduran diri kepada Presiden RI melalui Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi dan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya.
“Pada hari ini, 21 April 2025, sepertinya saat itu sudah tiba. Surat pengunduran diri saya tanda tangani dan saya kirimkan kepada presiden melalui dua orang sahabat baik saya, Menteri Sekretaris Negara dan Sekretaris Kabinet,” ujar Hasan dalam unggahan tersebut.
Hasan juga menegaskan bahwa hari tersebut merupakan hari terakhir dirinya menjalankan aktivitas sebagai Kepala PCO. Ia menyebut keputusan itu merupakan hasil dari pemikiran yang panjang dan penuh pertimbangan, bukan langkah yang diambil secara impulsif.
“Kesimpulan saya sudah sangat matang bahwa sudah saatnya menepi keluar lapangan dan duduk di kursi penonton, memberikan kesempatan kepada figur yang lebih baik untuk menggantikan posisi bermain di lapangan,” tuturnya.
Dalam penjelasan lebih lanjut, Hasan mengatakan keputusan tersebut dilandasi semangat untuk mendukung komunikasi pemerintahan yang lebih baik di masa mendatang. Ia memastikan pengunduran diri itu tidak dilatari oleh emosi sesaat atau tekanan tertentu.
“Jadi ini bukan keputusan yang tiba-tiba dan bukan keputusan yang emosional. Ini rasanya adalah jalan terbaik yang dipikirkan dalam suasana yang amat tenang, dan demi kebaikan komunikasi pemerintah yang akan datang,” ucapnya.
Hasan Nasbi, yang dikenal sebagai sosok dengan latar belakang kuat di bidang komunikasi politik, sebelumnya terlibat dalam berbagai peran penting, termasuk dalam tim komunikasi Presiden Joko Widodo. Ia kemudian ditunjuk sebagai Kepala PCO dalam masa pemerintahan Presiden Prabowo Subianto, hingga akhirnya memilih untuk mengundurkan diri.
Meski belum ada keterangan resmi dari Istana terkait penerimaan surat pengunduran diri tersebut, publikasi pernyataan Hasan melalui media sosial telah menandai berakhirnya masa tugasnya di lingkaran utama komunikasi kepresidenan. []
Diyan Febriana Citra.