ADVERTORIAL – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) Sunggono menyambut kedatangan rombongan Komite II bidang ekonomi Dewan Perwakilan Daerah (DPR) Republik Indonesia (RI) yang menggelar kunjungan kerja (kunker) di Kukar, Senin (03/04/2023).
Dalam kunker tersebut, rombongan yang dipimpin Ketua Komite II DPD RI Bustami Zainuddin menggelar pertemuan bersama sejumlah pejabat Pemkab Kukar dipimpin Sekda di Ruang Serbaguna Kompleks Kantor Bupati Kukar, Jalan Wolter Monginsidi, Timbau, Tenggarong.
Kepada awak media di akhir pertemuan, Sekda Kukar Sunggono menerangkan, pertemuan tersebut membahas banyak hal, termasuk soal upaya Pemkab Kukar membuat kawasan hutan agar bisa terlindungi. Dibahas pula tentang masalah di lapangan, terutama masalah perizinan yang bukan menjadi kewenangan Pemkab Kukar.
“Kita memiliki banyak keterbatasan untuk memastikan pengelolaan hutan itu sesuai dengan yang ditetapkan dan diusahakan. Seperti di Kembang Janggut, mereka ada hutan merah yang sangat ingin dilindungi karena menjadi penyangga wilayah perairan, bahkan membuat desa tidak banjir dan airnya bersih,” ujar Sunggono.
Ia mengatakan tetapi karena masuk wilayah hutan tanaman industri sehingga mereka harus pergi membantu dan mengawasi hutan itu. Jadi itu yang menjadi salah satu permasalahan hutan di Kukar yang seharusnya dengan kearifan lokal bisa kita pertahankan sebagai kawasan kehutanan.
Mereka berharap supaya pemerintah dapat membantu melestarikannya dan tidak digarap pihak mana pun dan menjadi hutan desa.
“Untuk itu kami berharap DPD RI agar nanti kita bisa berkomunikasi dengan Kementerian teknis, memastikan bahwa permasalahan yang kita hadapi bisa terkomunikasikan dan ada jalan keluarnya. Agar hasil temuan yang diketahui hari ini bisa ditindaklanjuti,” ungkapnya.
Editor: Agus P. Sarjono