Melalui Komunitas Kawa Haq Cinema Workshop, Sekretaris Dispar Kukar : Lebih Kreatif Dalam Kenalkan Budaya

Melalui Komunitas Kawa Haq Cinema Workshop, Sekretaris Dispar Kukar : Lebih Kreatif Dalam Kenalkan Budaya

KUTAI KARTANEGARA – Sekretaris Dinas Pariwisata (Dispar) Kutai Kartanegara (Kukar) Sugiarto membuka acara “Kawa Haq Cinema Workshop Tahun 2023” bertempat di Amphi Teater Bawah Jembatan Kukar Minggu, (12/11/2023) malam.

Kegiatan tersebut dilaksanakan guna memperkenalkan potensi yang ada di Kukar khususnya di Tenggarong terkait perfilman lokal yang di buat oleh pemuda-pemuda kreatif. Pada acara tersebut menampilkan beberapa film pendek karya dari anak-anak binaan Komunitas Kawa Haq Tenggarong.

Sekretaris Dispar Kukar Sugiarto mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam menyelenggarakan workshop ini. Kepada tim penyelenggara, para narasumber, dan semua pihak yang terlibat, terima kasih atas dedikasi dan kerja keras saudara sekalian.

Kegiatan workshop sinema film yang dilakukan oleh teman-teman komunitas Kawa Haq tindak lanjut pelatihan di taman belajar PU.

Kegiatan ini dilaksanakan dari hasil pelatihan itu, bagaiamana sesuai arahan Bupati untuk mengenalkan wisata Kabupaten Kukar ke publik. “Jadi melalui pemuda-pemuda yang ada di kabupaten supaya lebih kreatif untuk membangun dan mempersiapkan diri dalam hal menghadapi kesiapan IKN kedepan nanti,” ujarnya.

Ia mengungkapkan bahwa dulu pernah ada film berjudul Aku Suka Indonesia, dengan momen IKN ini kalau bisa melalui Kawa Haq itu bisa memfasilitasi film Aku Cinta Nusantara.

Jadi Kabupaten Kukar itu bisa bangkit dan ini menumbuhkan suatu semangat pemuda. Bagaimana pemuda lebih kreatif dan lebih mengenal budayanya. “Kami berharap supaya seni film ini terus lanjut, berkembang dan maju. Bagaimana memperkenalkan budaya yang ada di Kabupaten Kukar. Jadi pemuda-pemuda hanya diam saja tapi bisa lebih kreatif lagi ke depan,” tutupnya.

Penulis : Eko Sulistyo | Penyunting : Nursiah

Advertorial Berita Daerah Pemkab Kutai Kartanegara