Semua Anggota PWI Kota Sukabumi Memiliki Kesempatan untuk Menjadi Calon Ketua

Semua Anggota PWI Kota Sukabumi Memiliki Kesempatan untuk Menjadi Calon Ketua

JAWA BARAT – Pendaftar bakal calon (Balon) Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Sukabumi mulai bermunculan. Hal itu setelah dibukannya pendaftaran balon Ketua PWI Kota Sukabumi periode 2024-2027 sejak 10 Juni lalu. Sebagaimana dilansir dari Radar Jabar, Berkaitan calon yang diusungnya, dirinya meyakini bisa menang dan menjadi ketua PWI Kota Sukabumi. “Kalau hasil pemetaan kami, pasti menang. Tapi kita lihat saja nanti,”

Ketua Panita Konferensi Wilayah (Konferwil) PWI Kota Sukabumi Sofwan Zulfikar mengatakan, hari ini sudah ada satu orang yang mengambil formulir pendaftaran. Orang tersebut menjadi yang pertama mengambil formulir sejak dibukanya pendaftaran balon Ketua PWI Kota Sukabumi.

“Sejak dibuka pada 10 Juni lalu, baru saudara Fajar yang mengambil formulir pendaftaran,” ujarnya saat ditemui di Sekretariat PWI Kota Sukabumi, Kamis, 13 Juni 2024.Terkait pendaftarannya untuk siapa, dirinya tidak mengetahui. Mengingat, hal tersebut merupakan hak dari setiap anggota PWI Kota Sukabumi.”Saudara Fajar ini baru mengambil formulir. Dirinya akan mencalonkan, kita tidak tahu. Silahkan saja tanya kepada yang bersangkutan,” ucapnya.

Namun menurutnya, semua anggota PWI Kota Sukabumi diperbolehkan untuk mencalonkan. Hal itu selama memenuhi persyaratan yang telah ditentukan. “Selagi memenuhi syarat, siapapun boleh mencalonkan,” ungkapnya.Selain itu, proses pendaftaran masih berlangsung hingga 16 Juni mendatang. Sehingga semua anggota PWI masih punya kesempatan untuk mendaftarkan dirinya. Termasuk melengkapi persyaratan pendaftaran Balon Ketua PWI Kota Sukabumi.

“Kita akan buka pendaftaran sampai 16 Juni pukul 15.00 WIB. Jadi, semua orang masih punya kesempatan. Selain itu, masih ada waktu untuk melengkapi pemberkasan yang diperlukan,” terangnya.

Sementara itu, Anggota PWI Kota Sukabumi Fajar Sidik membenarkan dirinnya mengambil formulir pendaftaran. Terkait pendaftaran tersebut, ia mengaku akan mengusung salah satu anggota PWI Kota Sukabumi yang dianggapnya laik memimpin organisasi kewartawanan tersebut.”Saya mengambil formulir ini bukan untuk diri sendiri, namun akan mencalonkan salah satu anggota PWI Kota Sukabumi yang menurut kami itu laik,” bebernya.

Berkaitan kelengkapan pendaftaran, dirinya menjanjikan akan diserahkan akhir-akhir penutupan. Sebab, banyak berkas yang harus disiapkan.”Kita akan lengkapi dulu pemberkasan. Setelah semua lengkap, kita akan serahkan kepada panitia,” jelasnya. Berkaitan calon yang diusungnya, dirinya meyakini bisa menang dan menjadi ketua PWI Kota Sukabumi. “Kalau hasil pemetaan kami, pasti menang. Tapi kita lihat saja nanti,” pungkasnya. []

Putri Aulia Maharani

Berita Daerah