SAMARINDA – Pemerintah desa di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Kalimantan Timur (Kaltim) didorong guna mengembangkan perpustakaan sebagai langkah strategis untuk menumbuhkan minat baca masyarakat di daerah Benuo Taka. Sebagaimana dilansir dari Sapos,
Hal itu disampaikan oleh Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip (Dispusip) PPU, Muhammad Yusuf Basra, ia menyampaikan dimana pihaknya meminta pemerintah desa membantu menumbuhkan minat baca warga dengan membangun dan mengembangkan perpustakaan di wilayah masing-masing.
Menurutnya, upaya ini bertujuan mendekatkan buku kepada masyarakat sekaligus memperkuat budaya literasi di tingkat desa.
“Hingga kini, sejumlah desa telah memiliki perpustakaan, seperti Desa Sesulu, Babulu Darat, Binuang, dan Sidorejo. Namun, fasilitasnya masih belum memadai, baik dari segi ruangan maupun koleksi buku,” ucapnya.
Sebagaimana dilansir dari Sapos, Yusuf berharap 30 desa dan 24 kelurahan di wilayah tersebut dapat memiliki perpustakaan desa sebagai sarana literasi warga. Dana desa dinilai dapat menjadi solusi utama untuk pembangunan perpustakaan dan penguatan literasi.
Sesuai dengan surat edaran bersama dari Perpustakaan Nasional (Perpusnas) dan Kementerian Desa, pemerintah desa didorong mengalokasikan anggaran untuk pengembangan perpustakaan melalui dana desa.
“Penguatan budaya baca tidak hanya ditujukan untuk pelajar tetapi juga masyarakat umum. Ini penting untuk mendorong peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) di desa,” tegasnya Dirinya melanjutkan, pembangunan desa tidak hanya berfokus pada infrastruktur, tetapi juga pada peningkatan SDM.
Perpustakaan desa menjadi salah satu cara efektif untuk menyediakan sumber pengetahuan yang bermanfaat bagi warga. Dengan adanya perpustakaan desa yang representatif, diharapkan literasi masyarakat meningkat, memberikan dampak positif terhadap pembangunan desa secara keseluruhan. “Kita ingin menciptakan masyarakat yang tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga memiliki wawasan yang luas untuk kemajuan desa,” tutupnya. []
Putri Aulia Maharani
Sebagaimana dilansir dari