Lanal Sangatta Gandeng Masyarakat Perkuat Ketahanan Pangan Nasional

Lanal Sangatta Gandeng Masyarakat Perkuat Ketahanan Pangan Nasional

SANGATTA – Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Sangatta bekerja sama dengan kelompok tani binaan dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional di Kabupaten Kutai Timur (Kutim).

Komandan Lanal (Danlanal) Sangatta, Letkol Laut (P) Fajar Yuswantoro, menyatakan bahwa program ini merupakan bagian dari pembinaan potensi maritim oleh TNI AL guna membantu pemerintah meningkatkan ketahanan pangan serta mewujudkan kedaulatan pangan bagi masyarakat.

“Ini merupakan salah satu bentuk pembinaan potensi maritim oleh TNI AL dalam membantu pemerintah meningkatkan ketahanan pangan serta mewujudkan kedaulatan pangan masyarakat,” ujar Fajar di Sangatta, Selasa.

Dalam menjalankan program tersebut, Lanal Sangatta menggandeng kelompok tani Samborita Farm yang berlokasi di Kecamatan Sangatta Utara. Program ini berfokus pada sektor pertanian hortikultura dan perikanan.

Fajar menjelaskan bahwa Lanal Sangatta telah membina kelompok tani tersebut selama beberapa bulan terakhir, dan hasil dari pembinaan itu kini mulai terlihat.

“Hari ini kami melakukan panen hasil pertanian dan perikanan, yang mencakup seledri, selada, pakcoy, ikan nila, dan ikan patin,” tuturnya.

Optimalisasi Lahan untuk Stabilitas Pangan

Fajar menegaskan bahwa program ini merupakan bagian dari upaya TNI AL dalam mendukung stabilitas pangan nasional melalui optimalisasi pemanfaatan lahan.

“Ini juga menjadi momentum penting dalam mempererat sinergi antara TNI AL dan berbagai elemen masyarakat dalam membangun ketahanan pangan yang berkelanjutan,” katanya.

Ke depan, program ini akan dikemas dalam bentuk edukasi bagi masyarakat, terutama para pelajar, guna meningkatkan kesadaran dan keterlibatan generasi muda dalam sektor ketahanan pangan.

Fajar juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama mewujudkan ketahanan pangan nasional, dimulai dari lingkungan keluarga.

“Masyarakat dapat menerapkan konsep ketahanan pangan di lingkungan rumah masing-masing dengan memanfaatkan lahan kosong yang ada untuk menanam sayuran atau membuat kolam ikan,” ujarnya.

Sebagaimana dilansir dari AntaraKaltim, Dengan adanya kerja sama ini, diharapkan ketahanan pangan di wilayah Kutai Timur semakin kuat dan berkelanjutan.[]

Putri Aulia Maharani

Berita Daerah